Mataelangnews.com || Konawe-Sulawesi Tenggara – Proyek pembangunan jaringan air bersih senilai Rp 3,1 miliar di Kecamatan Padangguni, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, Yang mengalami keterlambatan.
Proyek yang dikerjakan oleh CV Kapande Wonua ini seharusnya sudah selesai, namun hingga saat ini belum juga berfungsi. disebabkan adanya Keterlambatan pekerjaan
Sementara itu, pihak direktur CV Kapande Wonua, Yurlan Sengo, saat dikonfirmasi melalui via telpon, menyatakan bahwa keterlambatan proyek ini disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk kendala teknis di lapangan. Namun, mereka juga mengakui adanya keterlambatan dan telah dikenakan denda oleh Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Konawe.
“Bagaimana mau berfungsi sementara masih tahap penyelesaian, anggota di lapangan masih bekerja pemasangan pipa dan sambungan ke rumah warga.” ujarnya.
“Jadi pekerjaan memang terjadi keterlambatan, namun kami dari perusahaan masih proses pekerjaan, dan belum ada pemutusan kerja,” kata direktur CV. Kapande Wonua.
“Dan kami dari pihak ketiga melakukan perpanjangan kontrak oleh dinas.”
Pihak CV. Kapande Wonua juga menambahkan bahwa mereka masih terus berupaya menyelesaikan proyek ini secepatnya.
Mereka berharap masyarakat dapat bersabar dan memberikan kesempatan kepada mereka untuk menyelesaikan pekerjaan ini.
Pemerintah Kabupaten Konawe juga telah turun tangan untuk mengatasi masalah ini. Dinas Pekerjaan Umum telah melakukan koordinasi dengan pihak CV. Kapande Wonua untuk mencari solusi terbaik agar proyek ini dapat segera diselesaikan dan masyarakat dapat menikmati air bersih.
Perlu diketahui kegiatan tersebut telah mencapai progres pekerjaan 97,22 %, dan pekerjaannya masih terus dikerjakan, karena pihak perusahaan targetnya pekerjaan pembangunan instalasi air bersih agar cepat dimanfaatkan masyarakat,” ucap direktur CV. Kapande Wonua, Yurlan Sengo, ST saat memberikan tanggapan di sejumlah media. Tanggal 18/02/2025.
Red.